Sebelumnya, saya mau cerita sedikit nih tentang puisi ini. Ketika saya kelas 11, guru Seni Budaya meminta kepada para siswa untuk membuat sebuah lirik lagu. Bagi saya hal itu adalah sesuatu yang sangat sulit karena saya bukanlah seseorang yang pandai dalam hal bermusik. Lalu guru saya berkata "sebelum kalian membuat lagu cobalah membuat liriknya terlebih dahulu seperti sebuah puisi". Karena saya lebih menyukai puisi daripada bernyanyi, jadi saya lebih senang untuk menjadikan lirik lagu ini sebagai sebuah puisi.
Dibacanya pakai hati yah :D
Izinkan
Berdoa dan berdoa
Berharap adanya keajaiban
Di sisa waktu hidupku ini
Akankah jadi kenyataan
Menangis dan menangis
Menahan sakitnya hati ini
Jika harus berpisah dengannya
Kapankah ini kan berakhir
Oh Tuhan
Izinkan ku membahagiakannya
Izinkan ku melihat senyumnya
Senyum tulus dari hatinya
Tuk terakhir kalinya
Karena ku mencintainya
Berharap dan berharap
Ku dapat membahagiakannya
Walau hanya untuk sementara
Sebelum ku menutup mata
Komentar
Posting Komentar